Unsur-Unsur Kebersihan Kantor
Siapa sih yang tidak senang lingkungan pekerjaannya bersih dan sehat? Tentu semua orang mengharapkan hal tersebut. Untuk mewujudkan hal tersebut, seringkali para pemilik bisnis atau perusahaan kantoran sengaja menyewa jasa kebersihan kantor untuk melakukan hal tersebut, sebut saja kliknclean. Beberapa perusahaan semacam ini memang sangat mudah kita jumpai di kota-kota besar, terutama di kota metropolitan seperti Jakarta.
Lalu sebenarnya unsur-unsur apa saja yang diperlukan ada pada kantor sehingga menjadikan kantor tempat kita bekerja bersih. Unsur pertama tentu saja kebersihan lingkungan secara umum. Dengan menjaga kebersihan lingkungan kantor kita secara umum maka seluruh aspek kebersihan lainnya akan mengikuti. Untuk menjaga kebersihan lingkungan kantor, hal yang paling efektif dapat dilakukan adalah dengan cara menanamkan kesadaran pentingnya lingungan kantor yang bersih dan sehat kepada para pekerja di kantor. Selain itu seharusnya dibuat suatu sistem pembuangan sampah yang baik.
Ilustrasi. Photoright : congerdesign / pixabay.com |
Unsur kedua adalah dengan memperbaiki sistem ventilasi dan pencahayaan. Unsur ini merupakan salah satu unsur pokok yang bukan hanya baik bila diterapkan di kantor anda, melainkan cocok juga diterapkan di rumah anda. Sistem pencahayaan harus dibuat sedemikian rupa baiknya. Alasannya sederhana, kantor dimana orang banyak berurusan dengan berbagai macam dokumen, surat menyurat, serta pekerjaan-pekerjaan lainnya tentu membutuhkan banyak pencahayaan agar mata para pegawainya tidak bekerja terlalu berat. Khusus untuk pencahayaan kami amat menyarankan penggunaan cahaya matahari, karena hal ini kemudian akan membuat kantor anda semakin terasa natural.
Sementara untuk sistem ventilasi tentu saja ini merupakan hal yang penting. Sistem ventilasi amat berkaitan dengan kenyamanan para pekerja di kantor anda. Ventilasi udara yang baik tentunya akan membuat oksigen yang tersedia di dalam bangunan kantor anda semakin banyak, yang berarti pekerja anda akan tetap segar selama bekerja di dalam kantor tersebut.
Selain dari hal tersebut, anda pun perlu memperhatikan kelembaban, suhu, dan kebersihan udara. Ventilasi yang baik saja tidak cukup menjamin ketiga hal tersebut menjadi baik. Musuh utama kantor, terutama kantor yang masih menggunakan banyak dokumen cetak adalah kelembaban. Oleh karena itu ada baiknya kantor tempat anda bekerja memiliki alat khusus yang dapat digunakan untuk mengatur kelembaban udara.
Unsur lainnya adalah tersedianya sistem konservasi listrik alias energi yang baik. Konservasi yang kami maksud disini adalah suatu usaha untuk menjaga energi yang terpakai dalam lingkungan kantor tetap efektif dan efisien. Upaya konservasi ini menurut kami merupakan salah satu hal yang paling berat karena dibutuhkan keterlibatan penuh dari seluruh komponen yang ada di kantor anda. Boleh jadi untuk mencapai konservasi energi yang maksimal, kantor anda harus membuat suatu standar operasional tertentu yang bisa dipatuhi oleh karyawan tempat anda bekerja. Karena dengan standar operasional khusus tersebut, tentunya mau tidak mau seluruh karyawan ‘dipaksa’ mengikuti aturan yang ada sehingga konservasi energi bisa tercapai.
Nah beberapa hal tersebut adalah unsur-unsur kebersihan kantor yang harus dicapai seluruhnya jika anda ingin kantor tempat anda bekerja menjadi bersih dan sehat. Apakah kantor anda sudah memulainya? Jika belum tidak ada salahnya lho bagi kantor anda untuk mulai menjaga hal-hal tersebut!
Post a Comment for "Unsur-Unsur Kebersihan Kantor"
Post a Comment