Wisata Ke Medan Untuk Melepas Kepenatan

Aktifitas yang padat terkadang membuat pikiran menjadi terbebani, banyaknya urusan pekerjaan maupun rutinias harian lainnya yang menguras tenaga dan pikiran. Oleh sebab itu butuh keseimbangan agar hidup tidak monoton dan lebih fresh. Saat libur merupakan waktu yang tepat untuk sejenak memanjakan pikiran, setelah bergelut dengan rutinitas sehari-hari, badan dan pikiran juga perlu beristirahat. Nah, salah satu yang bisa dilakukan untuk menyegarkan pikiran adalah dengan berwisata ketempat-tempat yang indah dan menyenangkan. 

Selama ini saya belum pernah pergi keluar dari Pulau Jawa, artinya bahwa dalam urusan berwisata juga sangat terbatas ruang lingkupnya, paling hanya di tempat-tempat yang tak begitu jauh dari tempat tinggal. Beberapa tempat yang pernah saya kunjungi diantaranya Jogja, Surabaya, Bali, dan tentu saja di Jawa Tengah. Belum banyak memang, tapi minimal saya sudah memiliki pengalaman sebagai pembanding tempat yang indah untuk bersenang-senang sambil menikmati keindahan alam.
Sebenarnya sudah menjadi rahasia umum kalau diluar Pulau Jawa banyak menyimpan begitu banyak lokasi wisata, tak hanya di Pulau Bali saja, tapi juga di pulau-pulau yang lainnya. Ambil contoh di Medan, Sumatera Utara, disini saja sudah banyak tempat wisata yang terkenal bukan hanya didalam negeri, tapi juga sudah sampai keluar negeri. Wajar bila saya juga ingin dapat berwisata kesana. Beberapa diantara lokasi wisata di Medan, adalah:

1. Danau Toba

Siapa yang tidak pernah mendengar nama Danau Toba? Ah, sungguh terlalu kalau belum sampai mengetahui atau minimal mendengar nama salah satu ikon wisata di Sumatera Utara ini. Dari banyak referensi, baik di media cetak mapun elektronik, Danau Toba digambarkan begitu indah, pemandangan alamnya begitu indah, dengan dikelilingi perbukitan dan segarnya udara pegunungan.

2. Air Terjun Dua Warna

Masih menawarkan keindahan alam, Air Terjun Dua Warna merupakan tawaran menggiurkan bagi calon pelancong. Lokasi air terjun ini di kawasan hutan di Gunung Sibayak, tepatnya di Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang. Pemandangan disini kabarnya begitu indah, dengan air terjun berwarna biru dan hijau, serta sejuknya alam pegunungan menjadi daya tarik tersendiri. Ada versi tulisan lain yang mengatakan bahwa warna air terjun ini di dominasi dua warna, yaitu air hangat berwarna putih dan air dingin berwarna biru. Untuk membuktikan mana yang lebih valid informasinya, akan lebih baik bila langsung melihat sendiri dengan berkunjung kesana.

3. Pulau Samosir

Lokasi wisata di Medan yang tidak kalau tenar adalah Pulau Samosir. Lokasi tidak begitu jauh dari Danau Toba. Informasinya, pemandangan alam di pulai ini begitu indah, ada keunikan dengan adanya dua dana kecil di puncaknya. Pulau kecil ditengah Danau Toba ini layak menjadi tujuan wisata guna menikmati keindahan alam dan sekedar melepas kepenatan setelah banyaknya aktifitas.

Selain tiga tempat wisata diatas, masih banyak lagi lokasi menarik lain di Medan, coba saja cari di google. 

Tempat Menginap Yang Murah di Medan


Memang disayangkan bila berkunjung ke Medan hanya satu dua hari, karena banyaknya tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan.  Oleh karena itu, puas-puaskan menikmati wisata di Medan dan sekitarnya. Tidak usah kuatir, bila memang tidak ada sanak saudara disana, booking hotel saja, karena saat ini sudah banyak penginapan atau hotel murah di Medan, salah satunya adalah AiryRooms, alasannya cukup mudah, di meginap di AiryRooms biayanya murah, fasilitas oke, dan kenyamanan lainnya. 

Jadi, berwisata ke Medan bisa menjadi solusi pelepas lelah agar pikiran lebih fresh, tak perlu bingung dalam menentukan tempat menginap, karena bisa mencari referensi di AiryRooms. Tak ada salahnya cari-cari referensi terlebih dahulu mana tempat wisata yang akan dikunjungi nantinya, di internet begitu banyak referensi. Banyak informasi yang membahas tentang obyek wisata di Medan, tapi akan lebih menyenangkan bila langsung datang sendiri untuk menyatakan kebenaran informasi di berbagai media tersebut. Ayo kita wisata ke Medan.

1 comment for "Wisata Ke Medan Untuk Melepas Kepenatan"

Comment Author Avatar
habis dari medan langsung mampir ke padang ya :D